Rabu, 19 Desember 2012

Perkembangbiakan pada Tumbuhan


Pada tumbuhan terdapat dua cara perkembangbiakan. Tumbuhan berkembang biak secara generatif dan vegetatif. Perkembangbiakan secara generatif ditandai dengan adanya biji. Adapun perkembang biakan secara vegetatif dapat dilakukan secara alami ataupun buatan.
Perkembangbiakan generatif pada tumbuhan dilakukan melalui biji. Biji dibentuk dalam bunga.  Perkembangbiakan pada tumbuhan diawali dengan penyerbukan. Penyerbukan adalah jatuhnya serbuk sari pada kepala putik melalui perantara. Perantara penyerbukan dapat berupa angin, air, hewan, maupun manusia.
Perkembangbiakan vegetatif dapat terjadi secara alami maupun buatan. Perkembangbiakan vegetatif yang terjadi dengan sendirinya tanpa bantuan manusia dinamakan vegetatif alami. Sebaliknya, perkembangbiakan vegetatif yang melibatkan bantuan manusia disebut vegetatif buatan.
  Vegetatif Alami
bawang merah
a) Umbi lapis
Umbi lapis memiliki susunan berlapislapis. Bagian yang berlapis-lapis merupakan tunas. Contohnya, bawang merah, bawang putih, dan bunga lili.
b) Umbi batang
Sebenarnya, umbi batang adalah batang. Pada umbi batang terdapat mata tunas. Mata tunas dapat tumbuh menjadi tumbuhan baru. Contohnya, kentang dan ketela rambat.
c) Geragih
Geragih adalah batang yang tumbuh menjalar. Contohnya, tanaman arbei dan rumput teki.
d) Akar tinggal
Akar tinggal adalah batang yang terdapat di dalam tanah. Contohnya, jahe, kunyit, dan lengkuas.
e) Tunas
Tunas muncul pada pangkal batang. Contohnya, tanaman pisang, bambu, dan tebu.
Vegetatif Buatan
Perkembangbiakan vegetatif buatan memerlukan bantuan manusia.
a) Mencangkok
Mencangkok adalah membuat cabang batang tanaman menjadi berakar. Mencangkok biasanya dilakukan pada tanaman yang berkambium. Contohnya, tanaman mangga, jambu air, dan rambutan.
Ø Urutan mencangkok :
urutan mencangkok
b) Setek
Setek dilakukan dengan menanam potongan bagian tumbuhan. Bagian tumbuhan yang dipotong dapat berupa batang yaitu pada ketela pohon dan sirih, daun untuk tanaman cocor bebek dan begonia, atau akar pada tanaman sukun.
c) Merunduk
Merunduk dilakukan pada cabang tumbuhan yang menjalar.  Contohnya pada tanaman alamanda. 

0 komentar:

Posting Komentar

Template by:

Free Blog Templates